Beranda Kota Metro Jaring Aspirasi Masyarakat DPRD Metro Gelar Reses 

Jaring Aspirasi Masyarakat DPRD Metro Gelar Reses 

143
BERBAGI
PENAEKSPRES.COM, METRO – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kembali melaksanakan reses di sejumlah daerah pemilihan (Dapil) masing-masing. Berbagai usulan warga pun disampaikan dalam reses mulai dari perluasan Tempat Pemakaman Umum (TPU) hingga Pemecahan Rukun Tetangga (RT).
Ini seperti disampaikan warga dalam reses yang dilaksanakan oleh Anggota Komisi III DPRD Metro, D. Shantory. Ia mengatakan, dalam resesnya tersebut lahan TPU di Kelurahan Mulyojati tepatnya didepan SMA Utama kini kondisinya hampir penuh. Karenanya diperlukan solusi dalam pemecahan masalah tersebut.
“Lahan TPU ini kan memang sudah hampir penuh. Nah usulan warga bagaimana kalau lahan TPU diperlebar dengan memanfaatkan lokasi rumah dinas guru yang tidak terpakai dan kosong,” terangnya, Senin (7/2/2022).
Karenanya Shantory berharap usulan tersebut dapat segera ditindaklanjuti oleh pemerintah setempat. Terlebih kondisi bangunan rumah guru tersebut juga tidak berpenghuni dan tidak layak lagi ditempati.
“Kalau melihat kondisi bangunannya sudah tidak layak lagi untuk ditempati. Saya berharap permasalahan ini jangan sampai berlarut-larut, sehingga nantinya bisa menimbulkan gejolak ditengah masyarakat,” katanya.
Tidak hanya masalah TPU, kata Shantory,  permasalahan tentang padatnya jumlah penduduk di wilayah sekitar juga menjadi usulan. Dimana dalam 1 RT di Kelurahan Mulyojati terdapat 150 sampai 200 Kepala Keluarga (KK).
“Ini juga menjadi usulan warga. Karena sesuai aturan yang berlaku untuk satu RT ini maksimal hanya membawahi 40 KK. Kalau seperti ini kan kurang ideal, sehingga kinerja RT juga kurang maksimal,” ujarnya.
Diakuinya, untuk saat ini pihaknya akan segera berkordinasi dengan anggota Komisi I untuk membahas permasalahan tersebut. Pihaknya juga berharap usulan pemecahan tersebut bisa direalisasikan, sehingga kinerja aparatur khusus RT juga dapat maksimal.
“Kalau bisa direalisasikan pemecahan ini kan tentu kinerja RT bisa lebih maksimal. Apalagi RT ini kan juga sebagai perpanjangan tangan dari pemerintah di tingkat terbawah,” tukasnya. (hdi)
Print Friendly, PDF & Email